Latihan Bahasa Indonesia UN SMP/MTs [ tentang teks }


  1. Selama ribuan tahun, burung hantu telah menarik perhatian banyak orang. Orang primitif mempunyai banyak takhayul yang berhubungan dengan burung hantu, terutama karena teriakannya yang aneh. Di banyak bagian di Eropa, kalau burung hantu terdengar, maka dianggap sebagai tanda kematian. Di Yunani kuno, burung hantu adalah simbol kebijaksanaan.
    Gagasan utama paragraf tersebut adalah ….
    A.      hal-hal yang berhubungan dengan burung hantu
    B.      takhayul yang berhubungan dengan burung hantu
    C.      burung hantu dianggap sebagai pertanda suatu kematian
    D.      pada negara tertentu burung hantu dianggap sebagai lambang kebijaksanaan
  2.  (1) Ada perbedaan antara ilusi dan halusinasi. (2) Kalau seseorang melihat ilusi, ada sesuatu yang merangsang mata atau indera lainnya. (3)Hal itu dapat dibuktikan, karena orang lain melihatnya. (4)Aspal kering yang tampak basah pada hari panas merupakan contoh ilusi. (5)Tetapi yang penting adalah sesuatu ada di sana yang menyebabkan seseorang merasa melihat apa yang ia lihat. 
    Kalimat utama paragraf tersebut ditandai dengan nomor ….
    A.      (1)
    B.      (2)
    C.      (3)
    D.      (4)
  3.  Warga Depok harus mewaspadai kondisi hujan yang tidak menentu. Pasalnya, akan terjadi potensi rawan longsor dan banjir di Kota Depok. Kondisi seperti ini akan berlangsung hingga Maret. Hal ini akan menimbulkan luapan air di beberapa sungai dan saluran irigasi di Depok. Itu semua dikemukakan oleh Kabid Sumber Daya Air, Welman Naipospos hari Senin (9/2)  Kritik yang tepat terhadap isi paragraf tersebut adalah …
    A.      Hujan yang  turun di Depok merupakan hal yang harus diperhatikan warga.
    B.      Musim hujan kali ini cukup merepotkan warga  terutama yang tinggal dekat sungai.
    C.      Peringatan yang disampaikan Pemda Depok sangat berguna bagi warga Depok.
    D.      Sungai dan irigasi selalu dibersihkan agar tidak terjadi luapan pada musim hujan.

    Bacaan untuk soal nomor 4 dan 5!
    Teks Berita 1
    Harga bawang merah juga merambat naik. Sebelumnya, bawang merah hanya dijual Rp 10 ribu per kg, sekarang terus mengalami kenaikan menjadi Rp 13 ribu. Kentang ukuran sedang juga mengalami kenaikan harga. Hal ini dikarenakan musim hujan yang terjadi di Bogor.
    Teks Berita 2
    Oding juga menuturkan, alasan kenaikan harga sayur-mayur. Ini semua dipicu berkurangnya produksi sayur-mayur pada musim hujan. Selain pengurangan produksi, kualitas sayur-mayur pada musim hujan. .”Pada cepat busuk nggak laku dijual”, kata Oding. Oleh karena itu, sayur- mayur yang masih layak dikonsumsi jadi meningkat harganya.

  4.  Kesamaan informasi kedua teks berita tersebut adalah …
    A.      Harga bawang mengalami kenaikan sebesar Rp 3 ribu.
    B.      Musim hujan penyebab kenaikan harga sayur-mayur.
    C.      Pada musim hujan sayur-mayur produksinya berkurang.
    D.      Sayur- mayur yang layak konsumsi harganya naik.
  5.  Perbedaan penyajian kedua teks berita tersebut adalah ….
    Pilihan
    Teks Berita 1
    Teks Berita 2
    A
    apa, kapan, bagaimana, mengapa
    apa, siapa, mengapa
    B
    mengapa, apa, mengapa, bagaimana
    apa, mengapa, bagaimana
    C
    apa, berapa, apa, mengapa
    siapa, mengapa, bagaimana
    D
    bagaimana, mengapa, apa, berapa
    siapa, apa, bagaimana
  6.  (1) Pada awal bulan Juni 1991, Gunung Unzen,  di Jepang, meletus. (2) Gunung api ini berada di jalur ‘lingkar api’ yang membentang dari Asia, Lautan Pasifik, Amerika Utara, sampai Amerika Selatan. (3) Pada letusan kali ini menyebabkan 35 orang tewas. (4) Letusan itu menurut perkiraan para ahli, membawa pengaruh pada sebuah gunung  api lain dalam jalur yang sama, yaitu Pinatubo, di Filipina, yang meletus seminggu kemudian.  (5) Peristiwa ini mendorong para ahli untuk lebih mendalami seluk-beluk gunung api.  (6) Hal ini bertujuan agar dapat meramalkan terjadinya letusan.
    Kalimat pendapat pada bacaan tersebut ditandai dengan nomor ….
    a.       (1)
    b.      (2)
    c.       (3)
    d.      (4)
  7.  Keseriusan Real Madrid kembali ke tempat terhormat dengan langkah pertama mengatasi Villarreal bukan isapan jempol. Selain memperbaiki kualitas permainan, Los Blancos pun mencoba menyerang lewat faktor nonteknis. Caranya, mengganggu keutuhan teritorial El Submarino Amirillo dengan menawar sang bintang Santiago ‘Santi’ Cazorla.
    Simpulan  berita tersebut adalah …
    A.      Real Madrid bersungguh-sungguh untuk menempati urutan pertama.
    B.      Real Madrid memperbaiki kualitas permainan nonteknisnya.
    C.      Real Madrid mencari bintang Santiago ‘Santi’ Cazorla.
    D.      Real Madrid menerapkan serangan teritorial musuh.

    Bacalah tajuk berikut dengan saksama kemudian kerjakan nomor 8 s.d. 10 !
    Kelangkaan BBM mengakibatkan antrean masyarakat  di beberapa SPBU.  Banyak penyebab dan alasannya.  Jika menjelang pengumuman kenaikan harga BBM, hampir bisa dipastikan kelangkaan kerap terjadi.  Akibatnya, terjadi  gejolak di masyarakat. Untuk minyak tanah yang penjualannya melalui agen-agen pun, harganya melambung tinggi. Pertamina selalu dituding pihak yang tidak becus menjaga sistem distribusinya.
    Mantan Dirut Pertamina, Ari H. Soemarsono mengatakan salah satu hambatan utama dalam distribusi tidak tersedianya infrastruktur yang memadai. Ketersediaan infrastruktur belum mampu mengimbangi peningkatan distribusi dari tahun ke tahun. Karena itu wajar apabila permasalahan ini menjadi berlarut-larut.
    Permasalahan distribusi ini menjadi penting. Sebab masalah inilah salah satu rapot merah bagi pertamina. Dan masalah ini mengakibatkan pergantian direksi di jajaran Pertamina. Itu semua berakibat kepada masyarakat luas. Masyarakat sangat mendambakan keberadaan BBM cukup lancar.

  8.  Kalimat yang berisi fakta pada tajuk tersebut adalah ….
    A.      paragraf pertama, kalimat kedua
    B.      paragraf pertama,  kalimat kelima
    C.      paragraf kedua, kalimat kedua
    D.      paragraf ketiga, kalimat pertama

  9.  Gagasan utama tajuk tersebut adalah ….
    A.      masyarakat harus antri untuk mendapat BBM di SPBU
    B.      distribusi merupakan penyebab kelangkaan BBM di pasaran
    C.      beberapa direksi di Pertamina diganti berhubung permasalahan distribusi
    D.      BBM akan sulit didapat menjelang pengumuman kenaikan harga.
  10.  Penulis dalam tajuk tersebut berpihak kepada ….
    A.      pemerintah
    B.      Pertamina
    C.      Masyarakat
    D.      SPBU

0 komentar:

Posting Komentar